Warna-warni Budaya Warnai Peringatan Hardiknas 2025 di Alun-Alun Sinjai Bersatu

Warna-warni Budaya Warnai Peringatan Hardiknas 2025 di Alun-Alun Sinjai Bersatu

Bupati Sinjai, Dra. Hj. Ratnawati Arif, memimpin langsung jalannya upacara tersebut.

WARNA
WARTA.COM, SINJAI SULSEL —
Suasana khidmat menyelimuti upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) 2025 yang digelar di Lapangan Alun-Alun Sinjai Bersatu, Jumat pagi (2/5/2025). Bupati Sinjai, Dra. Hj. Ratnawati Arif, memimpin langsung jalannya upacara tersebut.

Kegiatan ini dihadiri ribuan peserta dari berbagai elemen, mulai dari insan pendidikan, pelajar, perwakilan OPD, organisasi masyarakat, hingga lembaga vertikal. Para peserta tampak antusias dan kompak mengenakan pakaian adat, mencerminkan semangat kebhinekaan dan pelestarian budaya.

Dalam pidatonya, Bupati Ratnawati menegaskan bahwa peringatan Hardiknas bukan hanya seremoni tahunan, melainkan sarana untuk merefleksikan kembali komitmen dalam memperkuat mutu pendidikan di Tanah Air.

"Momentum ini harus kita maknai sebagai semangat kolektif untuk menghadirkan pendidikan yang inklusif, berkualitas, dan relevan dengan kebutuhan zaman. Ini adalah amanah konstitusi yang harus kita perjuangkan bersama," ungkapnya saat menyampaikan sambutan tertulis dari Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Abdul Mu'ti.

Ia juga menggarisbawahi peran vital guru sebagai aktor utama dalam menciptakan generasi berkarakter. Menurutnya, guru adalah pendamping yang tidak hanya mengajar, tapi juga membentuk nilai, membimbing, dan memberi inspirasi kepada siswa.

Bupati Ratnawati kemudian mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu dalam membangun ekosistem pendidikan yang tangguh dan adaptif melalui kerja sama lintas sektor.

“Pendidikan adalah tanggung jawab bersama. Pemerintah, keluarga, masyarakat, pelaku usaha, dan media harus bersinergi demi menciptakan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak kita,” pungkasnya.

Upacara berlangsung lancar dan penuh semangat kebersamaan. Sejumlah pejabat turut hadir, di antaranya Wakil Bupati Sinjai Andi Mahyanto Mazda, Ketua DPRD Andi Jusman, Sekda Andi Jefrianto Asapa, unsur Forkopimda, para kepala OPD, serta tokoh-tokoh pendidikan dari berbagai penjuru Kabupaten Sinjai. (Adv)