"" Upacara Harkitnas Ke-117 di Sinjai, Gaungkan Semangat Melawan Tantangan Zaman

Upacara Harkitnas Ke-117 di Sinjai, Gaungkan Semangat Melawan Tantangan Zaman

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Andi Ilham Abubakar, bertindak sebagai inspektur upacara.

WARNAWARTA.COM, SINJAI SULSEL — Pemerintah Kabupaten Sinjai menggelar upacara peringatan Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-117 di Halaman Kantor Bupati Sinjai, Senin (20/5/2025). Upacara yang berlangsung dengan penuh khidmat ini turut dirangkaikan dengan peringatan Hari Kesadaran Nasional.

Mengusung tema "Menuju Kebangkitan Nasional yang Bersahaja, Berpihak, dan Berkelanjutan", peringatan kali ini menyoroti pentingnya membangun bangsa melalui pemerataan kesejahteraan dan keberpihakan terhadap seluruh rakyat Indonesia.

Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Sinjai, Andi Ilham Abubakar, bertindak sebagai inspektur upacara sekaligus menyampaikan amanat dari Menteri Komunikasi dan Informatika RI. Dalam sambutannya, ia menekankan bahwa Harkitnas bukan hanya sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum strategis untuk memperkuat rasa persatuan di tengah tantangan zaman yang semakin kompleks.

"Tantangan di era digital, ketegangan geopolitik, hingga krisis pangan global adalah ujian nyata bagi bangsa ini. Namun dengan semangat kebangkitan yang berakar pada nilai-nilai kemanusiaan, kita mampu melangkah maju secara berkelanjutan," ujar Andi Ilham saat membacakan amanat menteri.

Ia juga menyoroti arah pembangunan nasional yang kini dipandu oleh Asta Cita, delapan agenda prioritas sebagai kompas kebijakan untuk menciptakan kemajuan merata di seluruh penjuru negeri.

Dalam amanat tersebut juga disampaikan harapan agar Indonesia terus menjunjung prinsip politik luar negeri bebas-aktif serta memperkuat peran dalam kancah internasional sebagai mitra dialog dan kerja sama yang kredibel.

“Mari jaga semangat kebangkitan ini seperti akar pohon yang bekerja dalam diam namun menopang kehidupan. Kebangkitan sejati tumbuh perlahan, mengakar kuat, dan menghasilkan buah keadilan yang dirasakan semua,” tutupnya.

Sebagai bagian dari rangkaian peringatan, Pemkab Sinjai juga menggelar ziarah ke Taman Makam Pahlawan Mangngottong, Kecamatan Sinjai Timur, sebagai bentuk penghormatan kepada para pahlawan yang telah berjasa untuk negeri. (Adv)